Jangan Ngaku Anak Twitter Generasi Awal Kalau Gak Pernah Pakai Twitter Client Ini

Mengakses Twitter bukan cuma pakai web resmi Twitter, loh!

Coba ingat, kapan kamu pertama kali menggunakan Twitter? Jika kamu menggunakannya pada tahun 2009-2013, kamu pasti familiar dengan Twitter Client. Twitter Client adalah aplikasi pihak ketiga untuk Twitter selain web resmi Twitter.

Salah satu alasan kamu menggunakan Twitter Client karena fitur Editable Retweet, yaitu membalas tweet dengan retweet yang dapat diedit. Sebab, web resmi Twitter enggak punyai fitur tersebut. Di Twitter kita cuma bisa membalas tweet menggunakan fitur Reply. Maklum saja, fitur Editable Retweet sedang hits di masa itu. Alasan lainnya adalah tampilan web resmi Twitter terlalu monoton dan mempunyai sedikit fitur. Nah, langsung aja cari tahu apakah kamu pernah menggunakan Twitter Client berikut!

Snaptu

Jangan Ngaku Anak Twitter Generasi Awal Kalau Gak Pernah Pakai Twitter Client IniTwtBase

Snaptu adalah sebuah aplikasi mobile yang menggabungkan berbagai media sosial, portal berita, aplikasi cuaca dan organizer tools. Salah satu media sosial yang ada di aplikasi ini adalah Twitter. Kamu pasti keasyikan nge-tweet via aplikasi ini karena mempunyai fitur yang lengkap, salah satunya Editable Retweet. Aplikasi ini berbasis Java yang dapat dipasang di ponsel bersistem operasi Symbian, seperti Nokia. Namun demikian, kelemahan membuka Twitter pada aplikasi ini adalah boros kuota internet, ditambah lagi harga kuota internet masih mahal di masa itu.

Writelonger

Jangan Ngaku Anak Twitter Generasi Awal Kalau Gak Pernah Pakai Twitter Client Iniwetrigustami.blogspot.com

Jika kamu ingin mencoba Twitter Client yang dapat diakses melalui browser ponsel, Writelonger salah satunya! Writelonger adalah Twitter Client yang berbasis web yang dapat diakses di http://writelonger.com. Kelebihan utama Twitter Client ini adalah dapat menulis tweet lebih dari 140 karakter, melebihi jumlah karakter per tweet yang dibatasi oleh Twitter yakni sebesar 140 karakter. Setelah 140 karakter, karakter berikutnya dapat dibuka pada tautan web Writelonger yang bersambung pada tweet tersebut. Twitter Client ini juga dapat diakses melalui browser pada komputer.

Dabr

Jangan Ngaku Anak Twitter Generasi Awal Kalau Gak Pernah Pakai Twitter Client IniBest Smartphone Tips - blogger

Dabr adalah sebuah Twitter Client berbasis web yang dapat diakses melalui browser ponsel dan komputer. Dabr diciptakan pada bulan Agustus 2008 oleh seorang web developer asal Inggris bernama David Carrington sebagai proyek open source. Tampilan utama Dabr berwarna merah pada header dan tab menunya. Kamu bisa mengubah tampilannya dengan mengatur tema yang kamu inginkan.

Tweete

Jangan Ngaku Anak Twitter Generasi Awal Kalau Gak Pernah Pakai Twitter Client Inihttp://ghinghinamardiana.blogspot.co.id/

Salah satu Twitter Client yang ringan dan simpel adalah Tweete. Sayangnya, Tweete tidak dapat diakses lagi sekarang. Meskipun ditujukan untuk beroperasi melalui browser ponsel, Twitter Client ini juga bisa diakses melalui browser komputer. Tampilan utama Twitter Client ini berwarna putih dan memiliki header berwarna jingga.

Twiterous

Jangan Ngaku Anak Twitter Generasi Awal Kalau Gak Pernah Pakai Twitter Client IniCogito Ergo Sum - blogger

Twiterous adalah salah satu Twitter Client yang paling digemari karena tampilan utamanya berwarna-warni pastel yang cute. Twitter Client ini juga menyediakan fitur Autotext Emoticons yang populer di ponsel Blackberry saat itu. Cara menampilkan autotext unyu tersebut adalah dengan cara mengetik kode kata salah satu autotext pada tweet yang akan dibuat.

Tuitwit

Jangan Ngaku Anak Twitter Generasi Awal Kalau Gak Pernah Pakai Twitter Client IniCogito Ergo Sum - blogger

Tuitwit adalah salah satu Twitter Client buatan Indonesia. Tuitwit dibuat oleh Judotens Maulid Budiarto dan dirilis dalam versi Beta pada Oktober 2009. Namun, Tuitwit sudah berhenti beroperasi sejak akhir 2012. Keunikan Twitter Client ini adalah fitur emoticons seperti gurita berwarna merah yang bergerak

Twitscoop

Jangan Ngaku Anak Twitter Generasi Awal Kalau Gak Pernah Pakai Twitter Client Inimelissadyson.wordpress.com

Twitscoop memiliki fitur pencarian Trending Topics. Trending Topics akan muncul di sebelah kanan timeline dengan tulisan yang besar dan kecil. Semakin populer suatu topik, semakin besar tulisan kata dari topik tersebut. Kelemahan Twiter Client ini adalah kamu tidak bisa mengaksesnya melalui browser ponselmu, melainkan hanya bisa melalui browser di komputer.

Echofon

Jangan Ngaku Anak Twitter Generasi Awal Kalau Gak Pernah Pakai Twitter Client IniDirectory of Shareware

Echofon adalah Twitter Client berbasis aplikasi yang dipasang pada perangkat komputer. Twitter Client ini memiliki tampilan yang sedang dan ringan, serta terpasang pada Ads-on di browser Mozilla Firefox. Pada tahun 2012, Echofon tidak dapat digunakan lagi sebagai aplikasi pada komputer. Namun, Echofon digunakan sebagai aplikasi di perangkat Android dan iOs saat ini.

Tweetdeck

Jangan Ngaku Anak Twitter Generasi Awal Kalau Gak Pernah Pakai Twitter Client IniTwitter

Twitter Client lain yang berbasis aplikasi komputer adalah Tweetdeck. Keunggulan Tweetdeck adalah dapat menampilkan beberapa timeline dalam satu layar. Pada Maret 2016, Tweetdeck tidak berupa aplikasi lagi, tetapi berbasis web. Oleh karena itu, kamu yang rindu mengakses Twitter melalui Tweetdeck saat ini menjadi lebih mudah karena tidak perlu repot mengunduh aplikasinya.

Hootsuite

Jangan Ngaku Anak Twitter Generasi Awal Kalau Gak Pernah Pakai Twitter Client IniTaylor Clark's Internet Marketing and Social Media Blog

Hootsuite merupakan Twitter Client berbasis web. Selain Twitter, Hootsuite dapat membuka beberapa sosial media lainnya dalam satu layar, seperti Facebook, Linkedin, Foursquare dan MySpace. Kini, Hootsuite terus dikembangkan menjadi aplikasi untuk ponsel berbasis Android dan iPhone. Saat ini, Instagram pun dapat diakses melalui Hootsuite.

Ubersocial for Blackberry

Jangan Ngaku Anak Twitter Generasi Awal Kalau Gak Pernah Pakai Twitter Client IniFreshness Mag

Nah, inilah Twitter Client yang paling ekslusif untuk kamu yang memakai ponsel Blackberry. Banyak loh yang iri ketika kamu memakai Twitter Client ini. Sebab, ponsel Blackberry dianggap ponsel paling keren saat itu. Twitter Client ini dikelola oleh perusahaan pengembang media sosial bernama UberMedia, Inc. Saat ini, UberSocial masih dapat diakses dengan mengunduh aplikasinya di ponsel berbasis Android dan iPhone.

Perkembangan teknologi media sosial memang sangat cepat. Harga ponsel pintar yang terjangkau dan fitur pada Twitter yang semakin bertambah, membuat kamu semakin mudah mengakses Twitter melalui ponselmu. Meskipun saat ini sangat mudah mengakses Twitter, tetap gunakan Twitter secara bijak ya!

Nuraina Fika Lubis Photo Verified Writer Nuraina Fika Lubis

Writing is a skill that I want to have. I try harder to make an article that worth to read. I receive critics and suggestions to upgrade my writing skill. Hope you enjoy what I write. Sincerely, me.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya