7 Novel Teenlit Zaman 2000-an Ini Pasti Pernah Menemani Kamu yang Hobi Baca

Sudah baca semua?

Zaman remaja dulu kita pasti sering banget baca teenlit. Rasanya novel inilah yang membuat hari-hari kita berwarna. Ada yang kisahnya sangat menyedihkan hingga membikin nangis, ada juga yang amat lucu, yang membuat kita tertawa terbahak-bahak. Lalu, kalau diingat, apa saja sih judul novel yang populer pada masa itu?

1. Dealova

7 Novel Teenlit Zaman 2000-an Ini Pasti Pernah Menemani Kamu yang Hobi Bacatokopedia.com

Novel ini bahkan diangkat ke film. Ceritanya, Karra, si jago basket, tertarik dengan Dira yang ketus dan galak. Ia mengabaikan Ibel yang selalu memberi perhatian. Usut punya usut, Dira dan Karra yang semula musuhan pun menjadi baikan. Namun hubungan Dira dan Karra tak lama. Dira sakit kanker otak dan meninggal. Ini membuat Karra sangat terpukul hingga melakukan banyak hal yang tak masuk akal.

2. Fairish

7 Novel Teenlit Zaman 2000-an Ini Pasti Pernah Menemani Kamu yang Hobi Bacacoretanmusiman.blogspot.co.id

Novel ini mengisahkan tentang seorang cewek yang super cuek dan tomboy. Ia tak mudah jatuh cinta. Suatu saat, ada murid baru di sekolahnya. Murid baru bernama Davi itu cukup populer. Hampir semua cewek menggandrunginya. Namun tak begitu dengan Farish. Hal itu justru membuat Davi nyaman berteman dengan Fairish karena tak mengganggu layaknya cewek-cewek lain. Hingga Fairish diminta menjadi pacar pura-pura Davi. Namun kepura-puraan itu berubah.

3. Rahasia Bintang

7 Novel Teenlit Zaman 2000-an Ini Pasti Pernah Menemani Kamu yang Hobi Bacatokopedia.com

Keysha dan Reno bersahabat. Keduanya anak nakal, tapi punya mimpi yang tinggi. Mereka selalu bersama. Kesukaannya pun sama: memandang bintang. Tapi Reno harus pergi ke Belanda. Mereka lalu berpisah, namun diakhiri dengan kenangan buruk. Keysha pindah kota. Beranjak dewasa, Keysha dihadapkan dengan dua lelaki: Rendi dan Aji. Keysha memilih Anji. Hingga suatu saat Rendi mengaku bahwa dia adalah Reno, sahabat kecil Keysha. Manakah yang dipilih Keysha? Masih ingat?

Baca Juga: 4 Novel Seri "Cerita Kenangan" Karya Nh. Dini yang Memberi Pelajaran Hidup

4. Lovasket

7 Novel Teenlit Zaman 2000-an Ini Pasti Pernah Menemani Kamu yang Hobi Bacadownloadnovell.blogspot.co.id

Vira suka basket. Ia bahagia tak kepalang saat terpilih menjadi anggota tim kejuaraan nasional. Namun kebahagiaannya memudar lantaran ia harus bertemu dengan mantan sahabatnya. Mereka pernah berseteru cukup pelik. Salah satunya karena ayah Vira diduga korupsi. Tak hanya itu masalahnya. Hal lain muncul, membuat fokusnya hilang. Apa saja? Kangen buka bukunya?

5. Dua Rembulan

7 Novel Teenlit Zaman 2000-an Ini Pasti Pernah Menemani Kamu yang Hobi Bacasenandungfanita.blogspot.co.id

Luna dan teman-temannya hilang dalam pendakian menuju puncak Gunung Slamet. Val, Kirana, dan Kak Candra, kakak Kirana, mencari mereka. Ada orang asing yang turut mencari, yakni Anton. Val dan Anton mencari rombongan Luna, tanpa memberi tahu Kak Candra dan Tim SAR. Sesampainya di puncak, hanya bendera yang dibawa Luna yang ditemukan. Dapatkah Luna bertemu dengan Val?

6. Victory

7 Novel Teenlit Zaman 2000-an Ini Pasti Pernah Menemani Kamu yang Hobi Bacafun-ebook.blogspot.co.id

Oti cewek tomboy, banyak tingkah, dan menyebalkan. Paling tidak itulah gambaran perempuan tersebut di mata kakak tirinya, Raka. Mereka tinggal serumah, tapi tak akur. Pertengkaran terjadi, cekcok sana-sini. Tapi rasa benci itu perlahan luntur, berubah jadi sesuatu yang berbeda. Apa ya? Bolehkah kakak-adik tiri saling mencintai?

7. Minoel

7 Novel Teenlit Zaman 2000-an Ini Pasti Pernah Menemani Kamu yang Hobi Bacatokopedia.com

Minoel tak sempurna. Bisa dibilang cacat. Tapi Akang tak peduli. Ia menawarkan cinta yang besar. Minoel percaya dan menerima Akang. Namun semuanya berubah ketika mereka sudah bersama. Akang bertingkah kasar. Ini adalah ujian bagi Minoel. Kalau Akang saja bisa menerima kekurangan Minoel, kenapa dia tidak? Lalu bagaimana dengan teman-teman Minoel yang melarangnya pacaran dengan Akang? Apakah hubungan itu bisa dipertahankan?

Kangen gak sih buka-buka novel lama dan membacanya kembali?

Baca Juga: Berani Baca 10 Novel Terseram yang Pernah Ditulis Manusia Ini?

Topik:

Berita Terkini Lainnya