Jangan Kaget Kalau Barang-barang Ini Jadi Lebih Keren Setelah Ditambah Motif Batik

Kamu bisa tambah keren juga waktu memakainya

Batik. Kain khas nusantara yang diakui oleh UNESCO sebagai warisan budaya Indonesia. Bagi beberapa orang, batik selalu diasosiasikan dengan baju. Namun hal tersebut salah besar. Kain yang motifnya beraneka ragam dan punya filosofi mendalam ini ternyata juga keren kalau dipadu padankan dengan berbagai barang lainnya.

Khususnya buat kamu yang mulai bosan melihat tampilan batik dalam bentuk pakaian dan masih mau mau bergaya dengan kain ini, yuk coba cek barang-barang kece di bawah ini.

1. Sepatu dan sandal batik.

Jangan Kaget Kalau Barang-barang Ini Jadi Lebih Keren Setelah Ditambah Motif BatikSumber Gambar: thehunt.com

Sekarang banyak lho sepatu dan sandal kece yang mengkombinasikan kain batik asli, gak cuma mengandalkan motif batik.

Jangan Kaget Kalau Barang-barang Ini Jadi Lebih Keren Setelah Ditambah Motif BatikSumber Gambar: elsondesain.blogspot.co.id

Gak cuma buat cowok aja, tapi sepatu cewek juga banyak kok. Mereka memadukan kulit dengan motif batik dan siap membuat cewek-cewek jadi setingkat lebih kece.

2. Hiasan rambut batik.

Jangan Kaget Kalau Barang-barang Ini Jadi Lebih Keren Setelah Ditambah Motif BatikSumber Gambar: chierabros.blogspot.com

Buat kaum hawa, terutama yang senang bereksperimen dengan rambutnya, hiasan rambut batik jelas bisa membuatmu berbeda. Mulai dari hiasan berbentuk bunga hingga pita dan model lainnya, cewek-cewek bisa terlihat makin manis.

Tak hanya jepit rambut, kamu juga bisa memakai bandana bermotif batik untuk penampilan yang lebih cool and swag.

Jangan Kaget Kalau Barang-barang Ini Jadi Lebih Keren Setelah Ditambah Motif BatikSumber Gambar: etsy.com

3. Aksesoris kecil yang sering kamu pakai sehari-hari.

Jangan Kaget Kalau Barang-barang Ini Jadi Lebih Keren Setelah Ditambah Motif BatikSumber Gambar: craftmontaz.com

Cobain deh aksesoris batik seperti kalung, syal, bros, gelang, bahkan sampai jam tangan dengan motif batik. Gaya etnikmu tidak akan terlihat berlebihan, malah terlihat modern.

Jangan Kaget Kalau Barang-barang Ini Jadi Lebih Keren Setelah Ditambah Motif BatikSumber Gambar: qlapa.com

Kamu juga gak akan menemukan kesulitan untuk mencari aksesoris ini karena sekarang sudah banyak pengrajin kreatif yang membuat berbagai aksesoris modern dari bahan kain batik asli.

Jangan Kaget Kalau Barang-barang Ini Jadi Lebih Keren Setelah Ditambah Motif BatikSumber Gambar: qlapa.com

4. Tas yang bisa dipakai untuk kerja maupun jalan-jalan.

Jangan Kaget Kalau Barang-barang Ini Jadi Lebih Keren Setelah Ditambah Motif BatikSumber Gambar: facebook.com/felistianova

Tas etnik lagi ngetren banget lho sekarang, tak terkecuali tas dari kain batik. Modelnya menarik dan desainnya gak kalah dengan tas-tas branded yang biasanya kamu jumpai di pusat perbelanjaan atau butik.

Jangan Kaget Kalau Barang-barang Ini Jadi Lebih Keren Setelah Ditambah Motif BatikSumber Gambar: qlapa.com

5. Gak cuma tas, kamu juga bisa memilih dompet bermotif batik.

Jangan Kaget Kalau Barang-barang Ini Jadi Lebih Keren Setelah Ditambah Motif BatikSumber Gambar: qlapa.com

Ada yang bosan dengan dompet yang begitu-begitu saja? Coba deh dompet dengan motif batik.

Jangan Kaget Kalau Barang-barang Ini Jadi Lebih Keren Setelah Ditambah Motif BatikSumber Gambar: qlapa.com

6. Case smartphone-mu juga bisa dihiasi dengan batik lho!

Jangan Kaget Kalau Barang-barang Ini Jadi Lebih Keren Setelah Ditambah Motif BatikSumber Gambar: sinyal.co.id

Karena selalu dibawa, gak ada salahnya kan kamu mengeluarkan uang lebih untuk mempercantik penampilan gadget kesayanganmu. Cara yang paling gampang pastinya dengan membeli case smartphone yang keren. Kalau kamu sudah bosan dengan case yang itu-itu aja, coba dengan case batik.

Jangan Kaget Kalau Barang-barang Ini Jadi Lebih Keren Setelah Ditambah Motif BatikSumber Gambar: qlapa.com

Mulai sekarang, buang jauh-jauh pikiranmu yang menganggap batik cuma bisa dibikin jadi baju ataupun celana. Soalnya, kini kamu punya banyak pilihan untuk tampil keren dengan batik, mulai dari ujung rambut sampai ujung kaki. Buat kamu pribadi, lebih suka produk batik seperti apa sih untuk melengkapi penampilanmu?

 

Artikel ini dibuat oleh tim Qlapa , situs marketplace khusus produk handmade Indonesia. Kalo kamu mau dapet lebih banyak info dan wawasan mengenai dunia handmade unik dan etnik Indonesia, main aja ke blog Qlapa !

Topik:

Berita Terkini Lainnya