3 Hal yang Bikin Kamu Pengen Nonton Film Love for Sale, Yuk Segera!

Meski bergenre romantis-komedi, banyak pesan moralnya lho

Jakarta, IDN Times- Setelah ditayangkan secara premier di CGV Cinema Grand Indonesia pada 7 Maret 2018, film Love for Sale akan resmi tayang di seluruh bioskop kesayangan anda pada 15 Maret 2018 nanti.

Film yang disutradarai oleh Andi Bachtiar Yusuf ini banyak dinanti oleh pencinta sinema Tanah Air. Pasalnya, film ini menjanjikan adegan romantis dan jenaka Richard Achmad (Gading Marten) bersama wanita pilihannya dari aplikasi pencari jodoh, yakni Arini (Della Dartyan).

IDN Times menghimpun tiga hal menarik dalam film ini. Apa saja sih, yuk simak!

1. Kritik terhadap kondisi sosial-politik di Indonesia

3 Hal yang Bikin Kamu Pengen Nonton Film Love for Sale, Yuk Segera!instagram.com/visinemaid

Melalui film ini, Visinema Pictures selaku rumah produksi berupaya menyampaikan pesan moral terhadap permasalahan berbangsa dan bernegara yang tengah dihadapi oleh Indonesia.

Paling tidak ada tiga peristiwa yang berhasil dipotret oleh film ini. Pertama, pesan kepada pemerintah agar kasus mega korupsi E-KTP segera dituntaskan. Setiap penonton akan menyadari pesan ini ketika mengamati keseharian Richard Achmad yang selalu menonton televisi.

Kedua, pesan kepada pemerintah agar lebih berhati-hati dalam menjalankan pembangunan. Pesan ini disampaikan melalui headline koran yang dilihat oleh Richard saat dirinya membeli cincin yang nantinya digunakan untuk melamar Arini.

Ketiga, pesan agar urusan rumah tangga tidak diumbar di hadapan publik. Kala itu, Richard bersama Arini tengah menghabiskan waktunya dengan menonton televisi bersama. Tidak ada tayangan yang menarik perhatiannya, kecuali saat Richard mengkritik acara reality show yang memaksa pasangan suami-istri untuk membeberkan masalah keluarganya kepada setiap penonton.

2. Menyindir sepak bola Indonesia yang puasa gelar

3 Hal yang Bikin Kamu Pengen Nonton Film Love for Sale, Yuk Segera!instagram.com/visinemaid

Richard memiliki hobi menonton sepak bola bersama teman-temannya. Sebagai ‘kekasih’ sementaranya, Arini dituntut untuk memahami segala tindak-tanduk Richard, sehingga dirinya mempelajari sepak bola.

Ketika itu, Arini bercerita bahwa ayahnya adalah penggemar Newcastle United. Namun Richard heran mengapa masih ada orang yang mendukung tim yang hampir tidak pernah mendapatkan gelar. Saat itu pula Arini berkata, “Sama seperti Indonesia ya, yang hampir selalu tidak jadi juara”.

Baca juga: Komedi Hingga Horor, Ini 15 Film Indonesia yang Rilis Maret 2018

3. Menunjukkan bahwa agama memiliki pesan universal

3 Hal yang Bikin Kamu Pengen Nonton Film Love for Sale, Yuk Segera!instagram.com/visinemaid

Richard dikisahkan sebagai orang asli Jakarta yang memiliki darah Tionghoa. Meski demikian, Richard sering meminta nasihat dari Panji (Verdi Solaiman). Hal yang menarik adalah pesan yang disampaikan olehnya selalu berasal dari Alquran.

Sekurang-kurangnya ada empat ayat Alquran yang disampaikan Panji kepada Richard. Pertama, surat Al Hujaraat ayat 13 yang memberikan pesan bahwa manusia diciptakan berpasang-pasangan. Firman ini disampaikan kala Richard merasa gelisah menanti pujaan hatinya yang tak kunjung datang hingga dirinya berusia 41 tahun.

Kedua, surat Al ’Asr ayat 1-2 yang menekankan betapa pentingnya memanfaatkan waktu. Pesan ini disampikan oleh Panji ketika dirinya menyindir Richard yang selalu tepat waktu namun lupa bahwa dirinya sudah terlambat untuk menikah.

Ketiga, surat Al An’am ayat 32 yang mengatakan bahwa dunia ini hanyalah kehidupan fana dan sesungguhnya hidup hanyalah sarana guna memupuk bekal ke akhirat. Panji mengirimkan pesan ini kepada Richard melalui sosial media di pagi hari.

Terakhir, surat Al Baqarah 216 yang menjelaskan bahwa Tuhan adalah Dzat yang Maha Tahu atas kebutuhan umatnya. Kehillangan Arini membuat Richard frustasi dan hampir kehilangan arah, hingga Panji menelpon dan menyampaikan kalam tersebut.

Setelah baca ini, kamu jadi penasaran sama filmnya kan? Makanya segera ke bioskop pertengahan Maret nanti ya guys. Biar makin penasaran, tonton dulu trailernya di bawah ini.

Baca juga: 10 Potret Della Dartyan 'Love For Sale' Gemar Aktivitas Outdoor

Topik:

Berita Terkini Lainnya