Oscar 2017 : Film Manakah yang Layak Mendapatkan Gelar Film Terbaik?

Apakah salah satunya film favorit kamu?

Moviegoers sepertinya tidak akan melewatkan acara yang satu ini. Menebak film, aktor, aktris yang akan menang dalam perayaan Oscar 2017 bisa jadi bukan hanya asal tebak namun pengalaman karena seringnya menonton film, tahu latar belakang para pemain, sutradara, atau bahkan siapa yang membuat skenario filmnya, bisa menjadi referensi untuk menebak para juara, tapi salah menduga pemenang pun kerap terjadi.

Perhelatan akbar Academy Award ke-89 akan di tayangkan beberapa hari ke depan secara live oleh ABC dipandu oleh host Jimmy Kimmel pada tanggal 26 februari 2017. Berbagai genre film antara lain fiksi ilmiah, kisah nyata, drama musikal dan beberapa film lain, masuk dalam nominasi kategori film terbaik yang diumumkan satu bulan sebelumnya (24 Januari 2017).  

Ayo kita simak sembilan nominasi berikut dalam kategori Film Terbaik Oscar 2017. 

1. Arrival

Oscar 2017 : Film Manakah yang Layak Mendapatkan Gelar Film Terbaik?Oscar

Menurut kamu, seandainya pesawat aliens mendarat di bumi, apa yang akan kamu lakukan? Menyiapkan senjata? Mengumpulkan orang-orang untuk siap berperang? Apakah alien itu akan menyerang atau hanya lewat? Mengapa mereka kemari?

Dalam film Arrival ini, digambarkan salah satu hal penting yang harus dilakukan adalah bagaimana membuat kontak dengan para alien. Pihak militer Amerika mencari ahli bernama Lousie Bank (Amy Adam) seorang profesor linguistik yang diminta untuk mencoba berkomunikasi dengan makhluk itu. Militer seluruh dunia pun mencoba melakukan berbagai hal untuk mengetahui maksud Aliens mendarat di bumi, namun ada saja yang ingin langsung menyerang pesawat Alien tersebut. Arrival mendapatkan 8 nominasi Oscar antara lain film terbaik, sutradara terbaik dan skenario adaptasi terbaik.

2. Fences

Oscar 2017 : Film Manakah yang Layak Mendapatkan Gelar Film Terbaik?Oscar

Fences berkisah tentang seorang laki-laki kulit hitam bernama Troy Maxson (Denzel Washington) yang bermain baseball dalam Baseball Negro Leagues. Troy yang tidak bisa masuk bermain dalam liga baseball profesional karena masalah ras. Film ini berlatar belakang kota Pittsburg tahun 1957. 

Academy Award menominasikan Fences dalam empat nominasi yaitu film terbaik, aktor terbaik, pemeran pembantu wanita terbaik serta skenario adaptasi terbaik. Denzel Washington acap kali masuk dalam nominasi Oscar sebagai pemain terbaik, dan telah meraihnya dalam film Glory tahun 1989 dan Training Day tahun 2001. Apakah dengan dimainkan oleh seorang aktor kawakan film ini bisa memenangkan predikat film terbaik ?

3. Hacksaw Ridge

Oscar 2017 : Film Manakah yang Layak Mendapatkan Gelar Film Terbaik?Oscar

Hacksaw Ridge, film yang diangkat dari kisah nyata ini bercerita tentang Desmond Doss yang mendaftar untuk ikut berperang sebagai tentara medis dalam perang dunia ke-2 namun menolak membawa dan menggunakan sejata. Dalam perang tersebut ia telah menyelamatkan 75 orang dalam perang dunia itu. Ia mendapatkan penghargaan Medal of Honor atas pelayanannya serta tugas selama pertempuran di Okinawa.

Diperankan oleh Andrew Garfiled, aktor muda yang banyak mendapat penghargaan di Amerika maupun Inggris, yang pernah memerankan Peter Parker dalam film "The Amazing Spider-Man" tahun 2012 sedangkan posisi sutradara dipegang oleh Mel Gibson (sutradara terbaik dan film terbaik "Braveheart" tahun 1995). Hacksaw Ridge mendapatkan 6 nominasi Oscar tahun ini antara lain Film Terbaik, Sutradara Terbaik dan Aktor Terbaik. Apakah Gibson akan menambah jajaran piala Oscar di rumahnya atau malah Garfield yang akan memenangkan Oscar pertamanya?

4. Hell or High Water

Oscar 2017 : Film Manakah yang Layak Mendapatkan Gelar Film Terbaik?Oscar

Film ini menceritakan tentang dua saudara Toby dan Tanner yang mantan narapidana melakukan perampokan West Texas Bank untuk mengumpulkan uang dan mencegah penyitaan terhadap tanah keluarganya. Marcus Hamilton, seorang Texas Ranger yang diperankan oleh Jeff Bridges harus menangani satu kasus terakhir menyangkut perampokan itu sebelum masa pensiunnya berkahir. Dua bersaudara itu pun akan melakukan apapun demi satu hal tersebut.

Jeff Bridges pernah beberapa kali mendapatkan nominasi Oscar, malah di tahun 1972 pernah masuk dalam jajaran nominasi pemeran pembantu pria terbaik termuda dan pada tahun 2009 disebut sebagai aktor tertua untuk peraih Oscar pada kategori yang sama yaitu pemeran pembantu pria terbaik dalam film Crazy Heart.

Hell or High Water mendapatkan empat nominasi Oscar antara lain film terbaik, pemeran pembatu pria terbaik (Jeff Bridges), editing film terbaik serta skenario terbaik.

5. Hidden Figures

Oscar 2017 : Film Manakah yang Layak Mendapatkan Gelar Film Terbaik?Oscar

Tahun 1960an adalah era ketika Amerika dan Soviet terus berlomba dalam bidang teknologi terutama ruang angkasa. Dengan berlatar belakang hal tersebut, Hidden Figures menggambarkan kisah yang diambil dari kehidupan nyata tiga orang perempuan keturunan Afrika-Amerika yang bekerja pada fasilitas NASA. Ketiga wanita yang memiliki keahlian dalam bidang matematika. Mereka harus menghadapi rasisme dan seksisme saat bekerja sementara mereka juga mempunyai tugas yang sangat vital di fasilitas tersebut. Salah satu pemerannya yaitu Octavia Spencer, berperan sebagai Dorothy Vaughan, yang mendapatkan nominasi Oscar sebagai aktor pemeran pembantu wanita terbaik.

Di lansir dari Wikipedia, Dorothy Vaughan dalam kehidupan nyatanya di tahun 1941 merupakan seorang supervisor pertama keturan Afrika pada lembaga National Advisory Committee for Aeronautics (NACA). Hidden Figures mendapatkan tiga nominasi yaitu film terbaik, aktor pemeran pembantu wanita terbaik serta skenario adaptasi terbaik.

6. La La Land

Oscar 2017 : Film Manakah yang Layak Mendapatkan Gelar Film Terbaik?Oscar

La La Land, film drama musikal komedi romantis, menceritakan tentang dua orang yang saling jatuh cinta yang sama-sama mempunyai impian. Mereka saling mendukung satu sama lain. Sebastian (Ryan Gosling) seorang pianis jazz yang berkeinginan untuk memunyai sendiri club yang bernuansa musik jazz sementara Mia (Emma Stone) berkeinginan untuk menjadi seorang Aktris.

Alur cerita dari awal sampai pertengahan berlangsung seperti biasa tidak ada twist namun dibagian tengah sampai dengan akhir, ketegangan dalam cerita mulai terasa dan di akhir film, twist pun terjadi. Film ini mengukuhkan rekor dengan mendapatkan 14 nominasi Oscar disetarakan dengan film Titanic tahun 1997 dan All About Eve tahun 1950.

Nominasinya antara lain film terbaik, sutradara terbaik, aktor pria terbaik, aktor wanita terbaik, skenario terbaik, Musik terbaik, film editing dan cinematografi terbaik. Apakah dengan sejumlah nominasi ini dapat memenangkan titel sebagai film terbaik?

7. Lion

Oscar 2017 : Film Manakah yang Layak Mendapatkan Gelar Film Terbaik?Oscar

Lion, awalnya menceritakan tentang Saroo, seorang anak lima tahun yang hilang dan terpisah dari keluarganya yang kemudian tinggal di rumah yatim piatu hingga akhirnya di adaposi oleh keluarga berkebangsaan Australia. Setelah besar, Saroo berupaya untuk mencari keluarganya dengan berbagai cara hingga ia kembali ke India untuk mencarinya. Kisah film ini berdasarkan buku dengan judul A Long Way Home yang ditulis oleh Saroo Brierley dan Larry Buttrose. Lion mendapatkan empat nominasi Oscar yaitu film terbaik, pemeran pembantu pria terbaik (Dev Patel), pemeran pembantu wanita terbaik (Nicole Kdiman) dan skenario adaptasi terbaik.

8. Manchester By The Sea

Oscar 2017 : Film Manakah yang Layak Mendapatkan Gelar Film Terbaik?Oscar

Manchester By The Sea mengisahkan seorang pemuda bernama Lee Chandler (Casey Affleck) yang harus bisa menerima kematian saudaranya, Joe. Dalam cerita flashback-nya di gambarkan bahwa Lee memiliki keluarga yang bahagia beserta istri bernama Randi dan ketiga anaknya. Namun dalam sebuah insiden terjadi kebakaran dan mengakibatkan kematian ketiga anaknya. Randi menyalahkan Lee karena kebakaran tersebut. Lee menjadi terisolasi dan hendak melakukan bunuh diri. Dalam film ini, digambarkan hubungan Lee sebagai "penjaga" Patrick, anak dari Joe. Lee terlihat shok dengan adanya penunjukan itu namun tetap berupaya menjalani kehidupannya. Mancherster by the sea adalah sebutan untuk suatu daerah di  Massachusetts yang terkenal dengan keindahan pantainya. 

Awalnya Matt Damon (produser), akan bertindak sebagai sutradara dan pemain utama. Namun dikarenakan jadwal yang padat, akhirnya dia hanya mengambil posisi sebagai produser. Bila memang menang, Matt Damon akan membawa pulang Oscar dari film ini. Academy Award memberikan enam nominasi antara lain film terbaik, sutradara terbaik, aktor terbaik (Casey Affleck), pemeran pembantu pria terbaik, pemeran pembantu wanita terbaik dan skenario terbaik.

9. Moonlight

Oscar 2017 : Film Manakah yang Layak Mendapatkan Gelar Film Terbaik?Oscar

Moonlight menggambarkan potret kehidupan seorang anak keturunan Afrika-Amerika di Miami. Ketika ia tumbuh besar dan menjadi dewasa, kehidupannya harus bergulat dengan kemiskinan dan obat-obatan yang selalu ada di lingkungannya, membangun identitasnya sendiri dan kehidupan seksualnya. Di bawah pengaruh seorang ibu yang kecanduan dengan narkoba, seorang ayah pengganti ramah dan sahabat yang bisa meredakan konflik, pemuda kulit hitam ini menemukan jalan hidupnya.

Moonlight mendapatkan 8 nominasi Oscar antara lain film terbaik, sutradara terbaik, pemeran pembantu pria terbaik, pemeran pembantu wanita terbaik, sinematografi terbaik, film editing, Musik dan skenario adaptasi terbaik.

So, apakah kamu sudah menonton semua film nominasi di atas ? Coba tebak film manakah yang akan menjadi pemenang dan berpredikat sebagai yang terbaik dari yang terbaik. Good Luck.

T. Wikie Photo Verified Writer T. Wikie

Fotografer, copywriter, web & grafis desainer. Kontributor pada media berita & hiburan. Bekerja sebagai konsultan & freelancer di bidang marketing communication.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yogie Fadila

Berita Terkini Lainnya