7 Anime Bertema Ninja yang Gak Kalah Keren dari Naruto

Waktu kecil pasti pernah bermimpi jadi ninja deh

Kalau ditanya anime ninja apa yang terbaik? Kamu pasti dengan cepat menjawab Naruto! Tapi tahukah kamu kalau Naruto bukanlah satu-satunya anime ninja terbaik? Sebelum Naruto hadir, sejumlah seniman Jepang telah menciptakan anime-anime bertema ninja yang tak kalah serunya dari serial Naruto.

Anime ninja tersebut menyajikan komedi dan keseruan dalam ceritanya. Tentunya hal ini membuat cerita tersebut tidak menegangkan dan serius melulu. Ada bumbu kelucuan yang bisa membuat penontonnya terpingkal.

Bahkan sejumlah anime bertema ninja tersebut ada yang pernah masuk stasiun TV Indonesia, lho. Yuk simak 7 anime bertema ninja yang pernah ngehits sebelum Naruto berikut ini.

1.Ninku

7 Anime Bertema Ninja yang Gak Kalah Keren dari Narutofandompost.com

Anime bertema ninja satu ini memiliki jalan cerita yang sangat seru! Ninku ditulis dan digambar oleh Koji Kiriyama. Ceritanya tentang anak kecil berumur 12 tahun bernama Fuusuke yang mempelajari gabungan ninjutsu dan kungfu. Dia dan teman-temannya berjuang untuk mengalahkan Evil Empire yang kejam.

2. Flame of Recca

7 Anime Bertema Ninja yang Gak Kalah Keren dari Narutothemeraider.com

Anime ini adalah racikan dari tangan seniman Jepang, Nobuyuki Anzai. Flame of Recca menceritakan tentang seorang pemuda bernama Recca Hanabishi yang terobsesi untuk menjadi seorang ninja terkuat.

3. Ninja Hatori

7 Anime Bertema Ninja yang Gak Kalah Keren dari Narutotwitter.com

Ninja Hatori adalah animenya anak 90-an. Film ini berkisah mengenai anak 11 tahun bernama Kenichi Mitsuba yang berteman dengan seorang ninja bernama Hatori Kanzo. Dia bertugas melindungi Kenichi saat menemukan masalah dalam kehidupannya.

4. Nintama Rantarou

7 Anime Bertema Ninja yang Gak Kalah Keren dari Narutoraru.co.za

Anime Nintama Rantarou ini berkisah mengenai seorang anak laki-laki bernama Rantarou yang memasuki sekolah ninja bernama Ninjutsu Gakuen. Di sana dia bertemu dengan teman-teman yang konyol bernama Kirimaru dan Shinbei. Anime ini ada edisi Live Action-nya, lho!

Baca juga: 13 Anime Lawas yang Bikin Kamu Kangen Masa Kecil

5. Ninja Slayer

7 Anime Bertema Ninja yang Gak Kalah Keren dari Narutolewatmana.com

Anime Ninja Slayer berlatar di dunia modern penuh dengan gedung-gedung pencakar langit. Tokoh utamanya adalah Kenji Fujikido yang dirasuki oleh roh ninja kuno dan menjadi pemburu ninja bernama Ninja Slayer!

6. Basilisk

7 Anime Bertema Ninja yang Gak Kalah Keren dari Narutowww.zerochan.net

Basilisk memiliki alur cerita yang cukup menegangkan. Anime ini bercerita mengenai peperangan antara dua klan ninja Koga dan Iga. Pemerintahan Tokugawa malah memperparahnya dengan meminta kedua klan tersebut saling bertarung dan pemenangnya akan dijadikan penerus pemerintahan Jepang. Wah, kejam ya.

7. Brave 10

7 Anime Bertema Ninja yang Gak Kalah Keren dari Narutothegamescouts.com

Brave 10 menceritakan perjuangan ninja petualang di masa perang saudara Jepang. Sekelompok ninja petualang yang dipimpin oleh Saizo Kirigakure berjuang untuk meredakan perang saudara tersebut.

Sudah pernah nonton ke-7 anime diatas? Tulis komentarmu dibawah, ya.

Baca juga: 11 Anime Terbaik Minggu Ini yang Wajib Kamu Tonton. 

Topik:

Berita Terkini Lainnya