Pucuk Cool Jam Festival 2018 Kembali dengan Line Up yang Keren!

Diramaikan oleh HIVI hingga Maliq & D'Essentials

Pucuk Cool Jam 2018 telah memasuki tahap final. Setelah melalui rangkaian seleksi digital audition dan roadshow di 40 SMA/SMK di Jabodetabek, Bandung, dan Cirebon, 10 finalis band dan 10 ektrakurikuler terpilih dari berbagai SMA akan ditantang kembali untuk unjuk kebolehan sebagai puncak acara rangkaian Pucuk Cool Jam 2018 yang digelar oleh Teh Pucuk Harum.

 1. Menjadi wadah kreasi para remaja Indonesia yang sangat berbakat

Pucuk Cool Jam Festival 2018 Kembali dengan Line Up yang Keren!Dok. Istimewa

Teh Pucuk Harum melalui ajang Pucuk Cool Jam ini mengaku sangat bangga bisa menjadi saksi dari terus berkembangnya talenta bermusik anak muda Indonesia. Mereka memahami bahwa ajang pencarian bakat bermusik sangatlah berperan dalam mewadahi para anak muda Indonesia yang selama ini kurang mendapat apresiasi khususnya para siswa SMA/SMK yang sedang dalam proses mematangkan hobi dan jati dari.

"Untuk itu, di tahun ketiga ini, kami kembali menggelar Pucuk Cool Jam Festival 2018 sebagai panggung utama bagi 10 band dan ekstrakurikuler terbaik yang telah berhasil lolos ke tahap final setelah melalui rangkaian panjang Pucuk Cool Jam 2018,” ungkap Erick yang ditemui saat Press Conference Pucuk Cool Jam Festival 2018.

Baca juga: Daftar Line Up SHVR Ground Festival 2018, Alan Walker Hingga Rita Ora!

2. Digelar untuk kedua kalinya dan memilih juri yang sudah ahli dalam bidangnya

Pucuk Cool Jam Festival 2018 Kembali dengan Line Up yang Keren!Dok. Istimewa

Pucuk Cool Jam Festival sendiri telah digelar untuk kedua kalinya di mana di tahun 2018 ini akan menjadi panggung final bagi 10 band dan ekstrakurikuler terpilih dengan proses penilaian yang lebih ketat dan variatif. Ada empat orang figur kompeten yang akan menjadi juri bagi kedua kategori tersebut. 

Untuk kategori band, penjurian akan dilakukan oleh M. Adri Prakarsa (Adri Nidji/Nev), Satrio Pratomo sebagai pengajar SAE Institute, dan Zuhirman Abdillah sebagai A&R di salah satu perusahaan rekaman Indonesia. Sedangkan di kategori ekstrakurikuler akan dinilai oleh Evelinn Kurniadi sebagai figur ahli performance art yang sudah dikenal oleh berbagai musisi ternama Tanah Air.

3. Dipenuhi musisi papan atas dan seni mural yang keren banget!

Pucuk Cool Jam Festival 2018 Kembali dengan Line Up yang Keren!Dok. Istimewa

Untuk menjadikan Pucuk Cool Jam Festival 2018 lebih spesial, sederet musisi seperti HIVI, Yura, Diskopantera, dan RamenGvrl sudah dipastikan akan mengguncang panggung Pucuk Cool Jam Festival 2018.

Sementara Jamal M.Aziz/Lapantigatiga, Popomangun, The Broy, dan Komunitas Uvisual akan berkolaborasi membuat sajian visual stage yang akan membuat penampilan para musisi semakin berwarna di panggung Pucuk Cool Jam Festival 2018. 

Begitu juga dengan penampilan chill dari Maliq & D'Essentials yang akan menutup helatan penentuan pemenang utama Pucuk Cool Jam 2018.

Baca juga: 5 Alasan Wajib Datang ke MARKAS Kaskus 2018, Ada HIVI Sampai RAN!

Topik:

Berita Terkini Lainnya