Tak Disangka, Inilah Penderitaan 10 Idola K-Pop Sebelum Debut

Ternyata gak seindah karirnya ya..

Banyak banget orang yang bilang boyband atau girlband Korea Selatan itu cuma modal tampang doang. Apalagi cowok-cowoknya ya, wih cakepnya sampai kadang ngalahin cewek deh. Kesuksesan mereka selama ini juga dianggap modal ngedance doang dan suara pas-pasan. Padahal itu salah besar lho!

Untuk menjadi idola K-Pop ada banyak rintangan terjal yang harus mereka lalui. Mulai dari masa trainee bertahun-tahun hingga tidak kejelasan kapan mereka bisa debut. Bahkan di antara mereka ada yang harus menjual harta bendanya agar bisa jadi artis. Bahkan beberapa artis harus hidup miskin demi mencapai cita-citanya. Berat deh pokoknya. Siapa saja mereka?

1. IU

Tak Disangka, Inilah Penderitaan 10 Idola K-Pop Sebelum Debutonehallyu.com

Sebelum debut, kedua orangtuanya mempunyai hutang besar yang membuatnya harus tinggal bersama neneknya. Tak hanya itu saja dia pernah ditipu suatu agensi yang menjanjikannya menjadi artis. Sebelum diterima di LOEN, IU sudah melakukan 20 audisi termasuk JYP dan ditolak semua.

2. Yunho (TVXQ)

Tak Disangka, Inilah Penderitaan 10 Idola K-Pop Sebelum Debuttvxqtoday.com

Masa remajanya dihabiskan dengan menggelandang kesana kemari setelah ayahnya bangkrut dan mereka sekeluarga diusir dari rumah. Setelah itu Yunho dan keluarganya harus berpindah-pindah stasiun untuk sekadar mencari tempat tidur.

3. Sandara Park (2NE1)

Tak Disangka, Inilah Penderitaan 10 Idola K-Pop Sebelum Debutletsplay2ne1.wordpress.com

Masa kecilnya harus dihadapkan pada masalah keluarga di mana ternyata ayahnya mempunyai istri lain dan membuat ibu dan adiknya harus hidup terlunta-lunta. Mereka kemudian pindah ke FIlipina dan masa muda Dara dihabiskan dengan banting tulang menjadi pemain sinetron dan komedian di sana.

4. Goo Hara (KARA)

Tak Disangka, Inilah Penderitaan 10 Idola K-Pop Sebelum Debutyoutube.com

Orangtuanya bercerai saat usianya baru tujuh tahun. Hal itu membuat dia harus tinggal bersama neneknya. Belum lagi status dia sebagai anak broken home membuatnya sering di-bully di sekolah dan membuatnya sering merasa trauma dan ketakutan.

5. Seo In Guk

Tak Disangka, Inilah Penderitaan 10 Idola K-Pop Sebelum Debutkpopfighting.com

Sebelum jadi artis, Seo In Guk sangatlah miskin. Pernah suatu saat dia mendapat sepotong ayam, itupun dia gunakan makan untuk dua kali, sedangkan tulangnya masih dia simpan untuk dibuat kaldu makan keesokan harinya.

Baca Juga : Cuma Cewek-cewek Pecinta Boyband Korea yang Paham 29 Hal Ini

6. Jaejoong (JYJ)

Tak Disangka, Inilah Penderitaan 10 Idola K-Pop Sebelum Debutminer8.com

Karena masalah keluarga membuat Jaejoong melarikan diri dari rumah di usia remajanya. Sebelum ditawari jadi artis oleh SM entertainment, Jaejoong pernah melakukan beberapa pekerjaan sampingan seperti pelayan restoran. Bahkan saking tak punya uang, dia sampai pernah mendonorkan darah hanya supaya mendapat makanan.

7. Leeteuk (Super Junior)

Tak Disangka, Inilah Penderitaan 10 Idola K-Pop Sebelum Debutallkpop.com

Masa remaja leader Super Junior ini juga tak kalah menyedihkan. Orangtuanya sering sekali bertengkar dan tak jarang dirinya ikut terkena pukulan juga. Meski begitu Leeteuk termasuk orang yang sangat kuat mentalnya, trainee selama empat tahun lebih tak membuatnya menyerah.

8. BoA

Tak Disangka, Inilah Penderitaan 10 Idola K-Pop Sebelum Debutaramajapan.com

Masa kecil BoA tidak bisa sebebas anak lainnya. Di usianya yang baru menginjak 13 tahun dia sudah harus bekerja menjadi penyanyi untuk membiayai kehidupan keluarganya yang sangat miskin. Berkat dirinya, orangtuanya bisa membeli rumah dan menyekolahkan adik-adiknya.

9. Son Ho Joon

Tak Disangka, Inilah Penderitaan 10 Idola K-Pop Sebelum Debutallkpop.com

Aktor Reply 1994 ini juga mengalami masa remaja yang pahit. Saking miskinnya dia harus membagi satu bungkus mie instan menjadi empat bagian dan dimakannya selama empat hari.

10. Sunggyu (Infinite)

Tak Disangka, Inilah Penderitaan 10 Idola K-Pop Sebelum Debutkpopmusic.com

Saat remaja orangtuanya tak memberi restu Sunggyu untuk jadi penyanyi. Akhirnya leader infinite ini lari dari rumah dan nekat ke Seoul sendirian tanpa uang. Untuk mencapai mimpinya Sungyu harus bekerja sebagai pelayan restoran hingga jadi pembawa arang di restoran barbeque.

Terkadang kita sering merasa iri melihat kesuksesan orang. Padahal di balik kesuksesan itu pasti selalu ada jalan panjang yang tak banyak diketahui. Oleh karena itu jangan menyerah meraih mimpi ya?

Baca Juga : Kamu yang Pecinta K-Pop di Indonesia Pasti Paham 21 Penderitaan Ini

Topik:

Berita Terkini Lainnya