Tak Mau Kalah Hits, 5 Babysitter Anak Artis Ini Juga Jadi Selebgram Lho

Ada yang followersnya 300.000 lho!

Instagram saat ini sudah menjadi tempat bagi para orang untuk menunjukkan eksistensinya melalui sebuah foto. Bagi beberapa artis, Instagram juga menjadi ajang yang tepat untuk berinteraksi dengan para fansnya. Bahkan sekarang juga muncul istilah selebgram di mana para remaja yang memiliki pengikut ratusan ribu followers dianggap sebagai role mode anak hits masa kini.

Nah, ternyata menjadi selebgram tak hanya dimiliki oleh anak hits maupun artis saja namun juga para babysitter. Yup mereka adalah para babysitter anak artis. Sering nongol di Instagram para artis membuat wajah mereka dihapalkan oleh netizen. Tak mau kalah hits, para babysitter ini kemudian juga membuat akun Instagram lho. Kamu jangan kaget deh jika melihat pengikut mereka yang justru lebih banyak dari kamu. Siapa saja mereka?

1. Suwarsih Asih

Tak Mau Kalah Hits, 5 Babysitter Anak Artis Ini Juga Jadi Selebgram Lhoinstagram.com/suwarsiha

Sejak melahirkan Arsy, Ashanty memang sudah menggunakan jasa babysitter bernama Suwarsih. Sering beberapa kali foto Suwarsih muncul di Instagram Arsy maupun Ashanty entah saat sedang menggendong atau menemani Arsy bermain. Tak hanya itu saja, wanita asal Jawa Tengah ini juga sering diajak Ashanty berpergian keluar kota lho. Saking eksisnya kemudian Suwarsih juga punya akun Instagram sendiri. Dan coba tebak deh berapa followers-nya? 318.000 pengikut lho, wow! Canggih bukan, kamu aja pasti kalah deh.

2. Siti Rukoyah

Tak Mau Kalah Hits, 5 Babysitter Anak Artis Ini Juga Jadi Selebgram Lhoinstagram.com/siti_syalalah

Siapa yang tak kenal dengan bayi lucu Gempi anak dari Gisel dan Gading Marten? Ughhhh pipinya yang tembem dan seputih bakpao itu lho bikin pengen nyubit deh. Nah di balik kelucuan Gempi itu ada seorang babysitter muda bernama Siti Rukoyah yang sering mengikuti Gempi kemana-mana lho. Tak mau kalah dengan si baby, wanita asal Tegal ini kemudian membuat akun Instagram dan sudah diikuti 54.300 orang. Gak heran deh kalau saking tenarnya Siti sering diajak Gisel ke berbagai acara TV.

3. Purwati

Tak Mau Kalah Hits, 5 Babysitter Anak Artis Ini Juga Jadi Selebgram Lhoinstagram.com/purwat.i

Nah kalau wanita satu ini merupakan babysitter dari Baby El Barrack anak dari Jessica Iskandar. Kesibukan Jedar yang membuatnya harus berada di luar rumah seharian membuat keberadaan Purwati sangat diperlukan untuk merawat Baby El. Purwati sendiri juga punya Instagram lho yang diikuti lebih dari 8.000 orang. Berprofesi sebagai babysitter anak artis membuat Purwati banyak berfoto dengan artis-artis lainnya seperti Krisdayanti, Indra L Brugman dan masih banyak lagi. Sesibuk-sibuknya Purwati namun setidaknya dia selalu rutin menyempatkan pulang kampung ke Purwodadi untuk berkumpul dengan keluarganya.

Baca Juga: Followers Capai 16,6 juta, Ayu Ting Ting Kalahkan 10 Artis Top Dunia Ini

4. Zee Rasiti

Tak Mau Kalah Hits, 5 Babysitter Anak Artis Ini Juga Jadi Selebgram Lhoinstagram.com/rasiti_zeetea

Memiliki tiga orang anak tentu saja membuat Zaskia Adya Mecca sedikit kerepotan dalam mengurusnya. Oleh karena itu Zaskia kemudian merekrut seorang babysitter bernama Rasiti. Wanita muda ini juga punya akun Instagram lho dengan pengikut 3.000 lebih. Yang mengesankan tidak ada jurang yang memisahkan antara Rasiti dan keluarga Zaskia. Bahkan terlihat dalam sebuah foto yang diunggah, keluarga Zaskia merayakan ulang tahun Rasiti yang ke-24.

5. Sherly Yohanes

Tak Mau Kalah Hits, 5 Babysitter Anak Artis Ini Juga Jadi Selebgram Lhoinstagram.com/sherly_yohanes

Sebagai ibu tunggal dengan kesibukan yang menumpuk tentu seorang Nikita Mirzani membutuhkan sosok babysitter untuk kedua anaknya Azka dan Laura. Nikita kemudian mempercayakannya pada seorang wanita asal NTT yakni Sherly untuk mengurus anak-anaknya. Sherly sendiri mempunyai akun Instagram dengan pengikut 2.127 orang lho. Beberapa kali juga Nikita mengabadikan momen-momen Sherly dengan anak-anaknya melalui video yang kemudian diunggahnya di Instagram.

Pada dasarnya tidak ada yang membedakan setiap pekerjaan di dunia ini. Semua tergantung dengan kemampuan masing-masing, yang terpenting dilakukan dengan ikhlas dan penuh dedikasi.

Baca Juga: Masih Balita, 7 Anak Artis Ini Sudah Punya Ratusan Ribu Followers di Instagram

Topik:

Berita Terkini Lainnya