11 Film Ini Mendapat Skor 100% dari Rotten Tomatoes Lho!

Saatnya menyempatkan menontonnya

Halo, movie mania! Setiap tahun kita selalu disuguhkan film-film seru, mulai dari yang masuk ke nominasi internasional seperti Golden Globe, Oscar, sampai film yang memang kita tunggu karena menarik berdasarkan trailer atau sinopsisnya. Gak jarang kita melihat penilaian review dari beberapa website perihal perfilman untuk menontonnya, salah satunya adalah Rotten Tomatoes. Rotten Tomatoes terkenal pelit dalam memberikan nilai, walaupun film tersebut memenangkan banyak penghargaan. Namun, sepelit-pelitnya Rotten Tomatoes, ternyata ada film-film yang mendapatkan nilai review 100% darinya lho! Ini 11 di antaranya!

1. Nas: Time is Illmatic (2014)

11 Film Ini Mendapat Skor 100% dari Rotten Tomatoes Lho!listchallenges.com

Sutradara: One9

Penulis: Erik Parker

Dibintangi oleh: Nas, Cornel West, Pharrell Williams

Time Is Illmatic adalah film yang menyelami dalam ke pembuatan album debut Nas di tahun 1994, Illmatic dan kondisi sosial yang mendorong terciptanya kreasi ini. 20 tahun setelah rilisnya, Illmatic menjadi perbandingan musik hip-hop yang merangkum pandangan sosio-politik, membangkitkan semangat dan kecemasan generasi pria muda kulit hitam yang mendambakan kesetaraan suara di Amerika.

2. Tales of The Grim Sleeper (2014)

11 Film Ini Mendapat Skor 100% dari Rotten Tomatoes Lho!listchallenges.com

Sutradara: Nick Broomfield

Penulis: Nick Broomfield, Barney Broomfield

Dibintangi oleh: Nick Broomfield, Lonnie David Franklin Jr., Donna

Nick Broomfield menggali secara dalam kasus tentang badut pembunuh berantai sebagai Grim sleeper, yang meneror selatan Los Angeles selama sekitar 25 tahun.

3. No No: A Dockumentary (2014)

11 Film Ini Mendapat Skor 100% dari Rotten Tomatoes Lho!listchallenges.com

Sutradara: Jeff Radice

Dibintangi oleh: Larry Demery, Dock Ellis, Ron Howard

Pada tahun 1970, Dock Ellis terlibat dalam hal terkait LSD dan sikap frontalnya membawanya pada konflik serta kontroversi. Beberapa tahun setelahnya dihabiskannya untuk membantu orang lain sembuh dari kecanduan. No No: A Dockumentary menyertakan cerita yang mengejutkan dan mengharukan dari kehidupan di dalam serta di luar spotlight.

4. Matt Shepard is a Friend of Mine (2014)

11 Film Ini Mendapat Skor 100% dari Rotten Tomatoes Lho!listchallenges.com

Sutradara: Michele Josue

Penulis: Michele Josue

Matt Shepard is a Friend of Mine adalah film tentang Matthew Shepard di balik headline berita tentangnya. Potret intim dan sesungguhnya tentang Matt sebagaimana diingat oleh orang-orang yang mengenalnya, adalah cerita tentang kehilangan, cinta dan duka yang gak pernah pergi. Karenanya, film ini akan menyertakan banyak sekali orang dan komunitas untuk menyampaikan langsung penderitaan dari intoleransi, kekuatan cinta dan keiindahan rasa iba serta haru.

5. Kajaki (2014)

11 Film Ini Mendapat Skor 100% dari Rotten Tomatoes Lho!listchallenges.com

Sutradara: Paul Katis

Penulis: Tom Williams (screenplay), Tom Williams

Dibintangi oleh: David Elliot, Mark Stanley, Scott Kyle

Sekelompok prajurit Inggris muda bertemu dengan musuh menakutkan yang gak disangka-sangka. Sebuah sungai yang kering dan di atas tiap kemungkinan dari ranjau yang bisa membunuh sewaktu-waktu. Sebuah ranjau yang berharga kakimu atau hidupmu.

Baca Juga: 7 Tipe Orang yang Selalu Mati Duluan di Film Horor, Setuju?

6. Seymour: an Introduction (2015)

11 Film Ini Mendapat Skor 100% dari Rotten Tomatoes Lho!listchallenges.com

Sutradara: Ethan Hawke

Dibintangi oleh: Seymour Bernstein, Jiyang Chen, Ethan Hawke

Perkenalkan Seymour Bernstein: pianis yang dicintai, seorang guru dan inspirator sejati yang berbagi pandangan yang membuka mata dari hidup yang menakjubkan. Ethan Hawke mengamankan cerita berharga ini sebagai pedoman untuk hidup yang baik.

7. Court (2015)

11 Film Ini Mendapat Skor 100% dari Rotten Tomatoes Lho!listchallenges.com

Sutradara: Chaitanya Tamhane

Penulis: Chaitanya Tamhane

Dibintangi oleh: Vira Sathidar, Vivek Gomber, Geetanjali Kulkarni

Sebuah mayat dari pekerja gorong-gorong ditemukan di dalam lubang got di Mumbai. Seorang penyanyi lagu-lagu daerah terseret ke pengadilan karena tuduhan menyebabkan bunuh diri. Ia mendapat tuduhan memainkan lagu-lagu kontroversial yang mendorong para pekerja melakukan bunuh diri. Seiring dengan persidangan berjalan, kehidupan pribadi dari para pengacara dan majelis hakim yang terlibat dalam kasus ini diobservasi di luar persidangan.

8. Dreamcatcher (2015)

11 Film Ini Mendapat Skor 100% dari Rotten Tomatoes Lho!listchallenges.com

Sutradara: Kim Longinotto

Penulis: Lisa Stevens

Dibintangi oleh: Brenda Myers-Powell, T.T., Keena

Film ini akan membawa kita ke dunia prostitusi dan perdagangan seksual yang tersembunyi melalui sudut pandang salah satu orang yang berhasil selamat dari sana, Brenda Myers-Powell.

9. O.J.: Made in America (2016)

11 Film Ini Mendapat Skor 100% dari Rotten Tomatoes Lho!listchallenges.com

Sutradara: Ezra Edelman

Dibintangi oleh: Kareem Abdul-Jabbar, Mike Albanese, Muhammad Ali

Film ini adalah cerita berkultur kental dalam Amerika modern - sebuah kemasan tentang ras, selebriti, media, kekerasan dan sistem keadilan kriminal. Dua dekade setelah klimaks yang gak terlupakan, kisah ini tetap terus mencengangkan dan berkembang menjadi babak yang baru.

10. For the Love of Spock (2016)

11 Film Ini Mendapat Skor 100% dari Rotten Tomatoes Lho!listchallenges.com

Sutradara: Adam Nimoy

Dibintangi oleh: Chris Pine, Zoe Saldana, Karl Urban

Sebuah uji coba dari penampilan mengagumkan Leonard Nimoy serta bakatnya dalam memerankan kapten Spock in Star Trek (1966).

11. Call Me by Your Name (2017)

11 Film Ini Mendapat Skor 100% dari Rotten Tomatoes Lho!listchallenges.com

Sutradara: Luca Guadagnino

Penulis: Luca Guadagnino (naskah), James Ivory (naskah)

Dibintangi oleh: Elena Bucci, Vanda Capriolo, Amira Casar

Sebuah romansa di antara seorang remaja laki-laki berusia 17 tahun dengan seorang tamu di mansion pinggir bukit milik orangtuanya di daerah pinggiran sungai Itali menjadi bukti keindahan cinta karena keadaan.

Sudah tahu bakal menonton yang mana? Film-film di atas memang jarang terdengar karena gak menggunakan banyak media pemasaran secara umum dan kebanyakan adalah film independen. Namun dengan review yang sempurna begitu, gak ada salahnya kan coba menonton? Jangan-jangan bikin semangat atau bikin mewek betulan.

Baca Juga: Maret 2017 Ini Dipenuhi 12 Film Bioskop Seru Lho, Jangan Kelewatan!

Topik:

Berita Terkini Lainnya