Baru Rilis, Ini 8 Fakta Menarik Album "Reputation" Taylor Swift

Bikin haters gigit jari!

Sukses dengan album 1989, akhirnya Taylor Swift kembali hadir dengan album barunya yang diberi judul "Reputation". Masih berada dibawah lebel Big Machine Records, Taytay panggilan akrab wanita kelahiran 13 Desember 1989 ini sempat merilis single "Look What You Made Me Do" dua bulan yang lalu sebelum secara resmi mengumumkan album barunya.

Kehadiran Taytay dengan single barunya membuat fans dan pencinta musik dunia terkagum-kagum dengan jumlah penonton Youtube mencapai puluhan juta dalam waktu sehari. Tak jarang yang semakin penasaran akan konsep album terbarunya yang diprediksi akan menjadi album berkualitas. Penasaran publik pun terjawabkan, Reputation akhirnya dirilis secara resmi 10 November 2017 yang lalu.

Mendulang berbagai kontroversi saat awal rilis, berikut 8 fakta tentang Reputation yang menjadi perbincangan hangat di dunia maya.

1. Pemilihan ular sebagai identitas di album Reputation.

Baru Rilis, Ini 8 Fakta Menarik Album Reputation Taylor Swiftinstagram.com/taylorswift

Masih teringat jelas beberapa waktu lalu perselisihan antara Kanye West dan Taylor Swift yang berujung pada berbagai komentar pedas yang membanjiri kolom komentar Taylor. Beberapa netizen menganggap Taylor melakukan kebohongan dan menyerang penyanyi berambut pirang ini dengan berbagai hujatan disertai emoji ular.

Tak disangka, satu setengah tahun berselang, Taylor datang dengan emoji ular berwarna hijau pujaannya. Apakah ini sindiran halus untuk para haters? Hanya Taylor yang tahu.

2. Cover yang berbentuk headline surat kabar.

Baru Rilis, Ini 8 Fakta Menarik Album Reputation Taylor Swiftinstagram.com/taylorswift

Selanjutnya yang tak kalah menarik perhatian adalah cover album yang berupa headline surat kabar. Sepertinya Taylor mulai muak dengan berbagai pemberitaan publik yang memang begitu menyoroti kehidupan pribadinya hingga akhirnya namanya acap kali mengisi headline surat kabar cetak maupun online.

Kemuakan Taylor terhadap pemberitaan yang dianggapnya tidak benar dibalas melalui sebuah karya apik cover album Reputation.

3. Taylor Swift memproduseri sendiri albumnya.

Baru Rilis, Ini 8 Fakta Menarik Album Reputation Taylor Swiftinstagram.com/taylorswift

Jika pada album 1989 Taylor menyerahkan beberapa pekerjaan untuk albumnya kepada orang lain. Maka untuk album Reputation, dirinya sepenuhnya menjadi produser dan terlibat mulai dari penulisan lagu, aransemen, proses rekaman hingga produksi. Wah, the queen is back.

4. Berkolaborasi dengan berbagai komposer kenamaan.

Baru Rilis, Ini 8 Fakta Menarik Album Reputation Taylor Swiftinstagram.com/taylorswift

Kualitas terbaik dari musik yang lahir di album Reputation berasal dari kerjasama apik dengan beberapa komposer kenamaan. Seperti Max Martin, Antonoff, Shellback, Oscar Holter, Gorres dan Ali Martin.

Baca juga: 11 Teori Pesan Rahasia yang Terselip di Video Klip Anyar Taylor Swift

5. Hilangnya pesan rahasia yang selalu terselip di album Taylor Swift sebelumnya.

Baru Rilis, Ini 8 Fakta Menarik Album Reputation Taylor Swiftinstagram.com/taylorswift

Taylor terkenal sebagai seorang musisi yang senantiasa menuangkan suasana hatinya di setiap lagu yang ditulisnya. Dengan cara menyelipkan inisial ataupun kalimat tertentu di lirik dan ditulis jelas di albumnya seperti yang terjadi di album sebelumnya 1989.

Namun kini Taylor benar-benar lahir kembali, melanggar tradisi yang selama ini dianutnya. Mantan kekasih Calvin Harris ini tak lagi meninggalkan catatan khusus untuk orang-orang yang menjadi inspirasinya.

6. Prolog yang menyayat hati dan puisi yang memiliki makna mendalam.

Baru Rilis, Ini 8 Fakta Menarik Album Reputation Taylor Swiftinstagram.com/taylorswift

"Saya telah dikenal publik sejak usia 15 tahun. Sisi baiknya dari semua itu, saya sangat beruntung bisa menghasilkan musik untuk hidup dan melihat ke dalam kerumunan orang-orang yang penuh kasih dan begitu bersemangat. Di sisi lain, kesalahan saya pun telah digunakan untuk melawan saya, patah hati saya telah digunakan sebagai hiburan dan penulisan lagu saya telah dianggap sebagai oversharing."

Saat album ini keluar, beberapa media gosip akan menyocokkan untuk pria siapa lirik tersebut dibuat, seolah inspirasi untuk musik itu sesederhana seperti menentukan suatu sumber. Akan ada berbagai foto yang mendukung setiap teori yang keliru, karena pada tahun 2017 orang berpikir jika tidak ada bukti foto maka hal itu tidak benar.

Selain itu, Taylor juga memasukkan puisi dengan makna yang cukup menohok.

7. Terjual 1,3 juta keping dalam waktu sepekan.

Baru Rilis, Ini 8 Fakta Menarik Album Reputation Taylor Swiftinstagram.com/taylorswift

Menanti selama dua tahun lamanya, kerinduan para penggemar terhadap karya Taylor akhirnya terbayarkan dengan dirilisnya Reputation. Sontak penggemar dari berbagai dunia langsung membeli album yang berisi 15 lagu tersebut.

8Persahabatannya dengan Ed Sheeran yang senantiasa membuat fans kagum.

Baru Rilis, Ini 8 Fakta Menarik Album Reputation Taylor Swiftvulture.com

Persahabatan dua musisi ini memang senantiasa membuat iri banyak orang. Keduanya pun saling mendukung satu sama lain terutama dalam dunia musik. Sukses dengan duet mereka di tahun 2012 dengan lagu "Everything has Changed" membuat para penggemar menantikan duet jenius mereka berikutnya di lagu "End Game".

Baca juga: Taylor Swift Kembali dengan 7 Perbedaan dari Penampilannya yang Dulu

Topik:

Berita Terkini Lainnya