Jago Akting, 5 Idol Ini Bintangi Film & Drama di Luar Korea Lho

Pantes aja, aktingnya juga bagus kok

Semasa trainee, para idol tak hanya dibekali kemampuan dance dan bernyanyi namun juga keterampilan lainnya seperti akting. Bahkan beberapa diantara mereka mengejutkan penonton karena kemampuan akting yang bagus. Namun, juga ada beberapa yang dicela karena kemampuan aktingnya yang buruk.

Mereka yang menarik perhatian dengan kemampuan aktingnya, dilirik oleh produser dari luar Korea sehingga mereka dipilih untuk membintangi film ataupun drama di negara tersebut. Seperti idol berikut ini.

1. Mingyu SEVENTEEN

Jago Akting, 5 Idol Ini Bintangi Film & Drama di Luar Korea Lhom.star.naver.com

Memiliki paras tampan seperti aktor, rapper dari boygrup Seventeen ini ternyata juga memiliki bakat akting. Debutnya dalam berakting pun bukan membintangi drama di Korea melainkan di negara Thailand. Dalam drama sitkom tersebut, ia berperan sebagai orang Korea yang tersesat di Thailand.

2. Thunder ex MBLAQ

Jago Akting, 5 Idol Ini Bintangi Film & Drama di Luar Korea Lhoasianwiki.com

Adik dari Sandara ini sempat mengejutkan penggemarnya karena kedatangannya di Indonesia. Tujuannya datang ke Indonesia sebab dipilih untuk membintangi fim Indonesia yaitu Forever-Holidays In Bali. Lawan mainnya dalam film tersebut adalah aktris cantik pendatang baru, Caitlin Halderman. Ia pun menjadi artis Korea pertama yang membintangi film Indonesia.

3. Choi Siwon SUPER JUNIOR

Jago Akting, 5 Idol Ini Bintangi Film & Drama di Luar Korea Lhosoompi.com

Selain berkarir sebagai seorang penyanyi, Siwon juga terjun di dunia akting. Dalam debut aktingnya di drama Oh! My Lady pun membuatnya mendapat penghargaan sebagai aktor pendatang baru terbaik. Selain drama ia juga membintangi beberapa judul film di Tiongkok seperti A Battle of Wits, Dragon Blade, Helios, dan To the Fore.

4. Kai EXO

Jago Akting, 5 Idol Ini Bintangi Film & Drama di Luar Korea Lhoaminoapps.com

Setelah menyelesaikan drama 'Andante' di Korea, Kai mendapat tawaran untuk membintangi drama Jepang yang berjudul 'Spring Has Come'. Drama yang bergenre romantis tersebut juga dibintangi oleh aktris Jepang Kurashina Kana. Drama tersebut menjadi drama Jepang pertama yang dibintanginya.

5. Chanyeol EXO

Jago Akting, 5 Idol Ini Bintangi Film & Drama di Luar Korea Lhoallkpop.com

Berkat kepopulerannya yang boygrup EXO di Tiongkok, Chanyeol pun ditawari untuk membintangi suatu film yang berjudul 'So I Married With Anti Fan'. Dalam film tersebut, ia dipasangkan dengan aktris populer China yang bernama Shanshan Yuan. Film yang juga dibintangi oleh Seohyun SNSD tersebut bahkan mendapat keuntungan tertinggi melampaui film hollywood yang tayang di Hongkong.

alfiatul rohma Photo Verified Writer alfiatul rohma

only human being to achieve their dreams

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya